Selasa, 24 April 2012 – Hukmas, KUB & Umum
Kota Serang, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Banten, pada hari Selasa tanggal 17 April 2012 mengadakan Arisan gabungan yang kali ini di selenggarakan di Kankemenag Kota Serang, bertempat di AULA PSBB MAN 2 Serang. Ketua Dharma Wanita Persatuan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Banten, Ibu Hj Maimunah Iding, didampingi Wakil Ketua Dharma Wanita Ibu Hj Wiwi Subhi, Ketua Dharma Wanita Kantor Kementerian Agama Kota Serang, Hj. Muhliyah Mahmudi dan Kasi Zakat dan Wakaf Kankemenag Kota Serang, Hj Rini Trihapurwani. Arisan ini di ikuti Anggota Dharma Wanita Kankemang Kabupaten/kota se Provinsi Banten, selain itu pada kesempatan ini juga hadir beberapa isteri mantan pejabat di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Banten seperti Ny. Hj Euis Tirmidzi Abduh Alam, Ny. Hj. Sandir Usman Gumanti dan Ny.Hj Encum Sunariyah Maman Faturrohman.
Kegiatan arisan dua bulanan kali ini diawali oleh sambutan Ketua Dharma Wanita Persatuan, Hj Maimunah Iding, yang mengajak seluruh anggota Dharma Wanita untuk rajin mengikuti Arisan Dharma Wanita karena arisan bukan tujuan utamanya, arisan bukan sekedar bertemu dan kocok arisan namun tidak menghasilkan apa-apa. Arisan sengaja di laksanakan dua bulan sekali secara bergilir, untuk menghilangkan ketidakefektifan waktu. Arisan lebih menekankan pada fungsi silaturohmi dan refreshing. Sering bersilaturohmi akan mendatangkan banyak manfaat, bisa membuat sehat, panjang umur, murah rizki dan mengeratkan ikatan kekeluargaan dan rasa saling memiliki, selain itu bisa saling bertukar informasi, mengisi dan memberi. Fungsi refreshing dari arisan antara lain bisa memunculkan rasa senang kalau sudah berkumpul, menghilangkan beban karena penyegaran setelah beraktivitas di rumah, minimal masalah sedikit terlupakan. Istri harus senantiasa memberikan dukungan moril, agar para suami bisa melaksanakan tugas dengan baik dan benar.
Selain itu juga ibu mengajak dan mengingatkan agar anggota Dharma Wanita senantias hidup sederhana, lembut dan santun dalam menjalani kehidupan sehari – hari agar bisa menjadi panutan dan figur yang baik di mata keluarga dan masyarakat. Demikian arahan Ibu Ketua pada kesempatan ini.
Acara kali ini dilanjutkan dengan pelantikan kepengurusan Dharma Wanita Kesatuan Kementerian Agama Kota Serang, periode tahun 2012, selain itu tausiyah dari Ustad mengupas tentang “Indahnya Keseragaman” dan diakhiri dengan Penyuluhan Kangker Dari Yayasan Kangker Indonesia seputar kesehatan bagi para kaum Wanita / ibu.(IIN.R)
Tweet | Bagikan |
©2011 Kementerian Agama Republik Indonesia